Berikut 7 Alat Kampanye Paling Efektif. Apa saja Ya?

Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 secara serentak di seluruh wilayah Indonesia. Jika anda adalah anggota tim sukses salah satu paslon, inilah saat yang tepat untuk merancang dan mempersiapkan alat kampanye apa saja yang bisa digunakan agar efektif dan tepat sasaran.

Sebagai perusahaan digital printing yang telah beroperasi lebih dari 15 tahun, tim Nashr Print punya beberapa rekomendasi media promosi dan alat kampanye yang pastinya terbukti ampuh membantu menaikkan perolehan suara. Kira-kira apa saja ya pilihannya? Yuk simak daftar di bawah ini!

1. Baliho/ Spanduk
Baliho merupakan visual yang dicetak menggunakan mesin cetak outdoor berbahan MMT dan memiliki ukuran besar, seperti 200 x 300 cm, 400 x 600 cm, bahkan di atasnya. Karena ukurannya yang cukup besar, baliho biasanya dipasang di satu titik strategis atau pusat kota. Ukuran yang besar membuat baliho cukup mencolok sehingga dapat menarik perhatian khalayak.

2. Rontag/ Rontek Banner
Rontag/ Rontek Banner masih menjadi alat kampanye yang paling diminati untuk mempromosikan Caleg/ paslon . Rontek dicetak menggunakan mesin cetak outdoor di bahan MMT 260-340 gsm. Pada sisi atas dan bawah diberi kayu atau bambu untuk memudahkan pemasangan dan membuat visual bannernya tidak terlipat.

Rontek seringkali di pasang di pinggir-pinggir jalan atau di area publik dalam jumlah yang banyak dan dipasang berjajar-jajar dengan bertujuan mengenalkan caleg/ paslon secara terus-menerus. Desain yang menarik, foto yang bagus dan ukuran yang pas dapat menarik perhatian calon pemilih sehingga menjadi bahan pertimbangan. Umumnya, ukuran rontek banner sekitar 40 x 60 cm, 50 x 75 cm, 50 x 85 cm, atau 50 x 100 cm.

3. Stiker Vinyl
Stiker Paslon termasuk salah satu alat kampanye yang mudah disebar dan harganya yang murah. Stiker ini biasa dicetak dalam berbagai ukuran, misalnya ukuran A6, A5, atau ukuran custom sesuai request. Selain ukuran, anda juga bisa memilih untuk cetak stiker menggunakan bahan chromo atau vinyl. Proses produksi stiker juga memiliki beberapa pilihan. Stiker dapat diproses dengan menggunakan mesin Laser A3+, mesin indoor meteran, atau offset. Ketiga pilihan itu tentu menawarkan kelebihan masing-masing, jika ingin lebih detail, akan kami bahas di artikel lain.

4. Kaos Print Sublim
Kampanye tanpa bagi-bagi kaos gratis tentu kurang afdol ya… Anda bisa menggunakan kaos sebagai hadiah kepada pendukung sekaligus media kampanye agar lebih banyak lagi khalayak yang mengenal Paslon dukungan anda. Kaos dapat diproduksi menggunakan bahan PE, tidak terlalu tebal namun juga tidak terlalu panas. Visual pada kaosnya bisa dicetak sublim sehingga pengerjaan bisa cepat sesuai deadline.

5. Topi + DTF print
Jika ingin agak berbeda, buat merchandise topi untuk pendukung Paslon anda. Berbeda dengan topi yang dibordir, topi dengan visual DTF tidak membutuhkan waktu yang lama sehingga bisa diproduksi dengan jumlah yg banyak dalam waktu yang singkat.

6. Jaket / Vest Custom
Di masa kampanye, tim sukses sebuah partai atau paslon sering disorot media. Kesempatan tampil ini tentu jangan dilewatkan. Sebagai tim sukses yang kompeten, penampilan harus diperhatikan. Dengan membuat jaket atau rompi custom, penampilan timses akan nampak keren dan semakin memberikan citra tertentu di mata masyarakat. Jaket atau rompi biasanya dibuat dari bahan meyer, parasut, atau drill. Visualnya pun bisa dicetak dengan print dtf atau bordir mesin. Meski biaya produksi tidak bisa semurah kaos, tetapi citra yang ditampilkan dari sebuah jaket atau rompi tentu lebih greget dan berkarisma.

7. Car Branding
Car branding merupakan salah satu cara promosi yang praktis, murah dan tepat guna. Car branding atau branding mobil dilakukan dengan cara menutup sebagian atau seluruh permukaan mobil dengan stiker print partai, paslon, serta tagline yang eye-catching sehingga menarik perhatian pengendara lain. Selain sebagai alat promosi, membranding mobil menggunakan stiker juga dapat berfungsi melindungi cat mobil dari paparan sinar matahari sehingga cat mobil jadi lebih tahan lama.

Nah,,, itu dia beberapa list yang bisa kami bagikan. Tentu masih tersedia pilihan lainnya yang bisa dipertimbangkan, jika anda ingin berkonsultasi, langsung saja hubungi no WA yang tertera dan CS kami akan segera meresponnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *